Advertisement

SharingMatrix.com - Free, simple and fast file hosting!

Minggu, 06 Juni 2010

Menu Horizontal Multi Level Menggunakan jQuery & PHP


Di dalam sebuah website, seringkali kita menemukan penggunaan menu bertingkat seperti pada gambar di atas. Menu yang bertingkat tersebut sebenarnya adalah sebuah struktur pohon/tree di mana suatu menu bisa memiliki anak (submenu), dan submenu tersebut juga bisa memiliki anak lagi dan seterusnya sampai level tak terbatas.

Berikut ini adalah contoh struktur html menu yang terdiri dari 3 level:

<ul>

<li><a href="menu1.html">Menu 1</a></li>
<li><a href="menu2.html">Menu 2</a></li>
<li><a href="menu3.html">Menu 3</a>
<ul>
<li><a href="menu31.html">Sub Menu 3.1</a></li>
<li><a href="menu32.html">Sub Menu 3.2</a>
<ul>
<li><a href="menu321.html">Sub Menu 3.2.1</a></li>
<li><a href="menu322.html">Sub Menu 3.2.2</a></li>
<li><a href="menu323.html">Sub Menu 3.2.3</a></li>
</ul>
</li>
<li><a href="menu33.html">Sub Menu 3.3</a></li>
</ul>
</li>
<li><a href="menu4.html">Menu 4</a></li>
</ul>

Dengan menggunakan jquery dan plugin jquerycssmenu,
menu tersebut bisa kita ubah menjadi sebuah menu dropdown yang lebih
menghemat tempat. Tinggal tambahkan script berikut ini di dalam head:

<link rel="stylesheet" type="text/css" href="jquerycssmenu.css" />

<script type="text/javascript" src="jquery-1.3.2.min.js"></script>
<script type="text/javascript" src="jquerycssmenu.js"></script>

Membuat menu dinamis dari database

Untuk membuat menu secara dinamis, kita bisa menggunakan database untuk menyimpan data menunya. Di bawah ini adalah struktur tabel untuk menyimpan menu:

CREATE TABLE `menu` (

`id` tinyint(3) UNSIGNED NOT NULL AUTO_INCREMENT,
`parent_id` tinyint(3) UNSIGNED NOT NULL DEFAULT '0',
`title` varchar(100) NOT NULL DEFAULT '',
`url` varchar(100) NOT NULL DEFAULT '',
`menu_order` tinyint(3) UNSIGNED NOT NULL DEFAULT '0',
PRIMARY KEY (`id`)
) ENGINE=MyISAM;

Kemudian gunakan script php ini untuk membuat list secara dinamis dari
database tersebut. Script ini menggunakan sebuah fungsi rekursif untuk
mengambil menu sampai ke level tak terbatas.

function get_menu($data, $parent = 0) {
static $i = 1;
$tab = str_repeat("\t\t", $i);
if (isset($data[$parent])) {
$html = "\n$tab
    ";
    $i++;
    foreach ($data[$parent] as $v) {
    $child = get_menu($data, $v->id);
    $html .= "\n\t$tab
  • "
  • ;
    $html .= '.$v->url.'">'.$v->title.'';
    if ($child) {
    $i--;
    $html .= $child;
    $html .= "\n\t$tab";
    }
    $html .= '';
    }
    $html .= "\n$tab
"
;
return $html;
} else {
return false;
}
}

mysql_connect('localhost', 'root', '');
mysql_select_db('tes');

$result = mysql_query("SELECT * FROM menu ORDER BY menu_order");
while ($row = mysql_fetch_object($result)) {
$data[$row->parent_id][] = $row;
}

$menu = get_menu($data);

Download script ini: DOWNLOAD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar